Hasil skor pertandingan Juventus vs Napoli - 11 Agustus 2012 |
Hasil skor pertandingan Juventus vs Napoli - 11 Agustus 2012 - Setelah Juventus berlaga melawan Napoli di stadion Bird Nest, Bejing, Cina pada hari sabtu 11 Agustus 2012 kemarin, akhirnya diakhiri dengan kemenangan Juventus dengan skor 4 - 2.
Gol pertama dicetak oleh Cavani melalui tendangannya yang mengecoh penjaga gawang Juventus, Gianluigi Buffon pada menit ke 27. Sepuluh menit berlalu Juventus memberikan perlawanan kepada Napoli dan akhirnya gol pertama Juventus dicetak oleh Kwadwo Asamoah melalui umpan silang dari Vidal dan melepaskan tendangan voli dengan kaki kirinya yang tidak mampu ditahan oleh penjaga gawang Napoli, Morgan De Sanctis. Kedudukan imbang 1 - 1. Namun skor tersebut tidak bertahan lama, pada menit ke 41 Goran Pandev berhasil membuat Napoli unggul 2 - 1. Skor 2 - 1 hingga babak pertama selesai.
Babak kedua dimulai hingga ke 72 Juventus mampu mengimbangi Napoli 2 - 2 lewat sepakan pilati Arturo Vidal akibat dijatuhkannya Vucinic di dalam kotak terlarang. Terjadi banyak adu mulut antar kedua klub hingga kartu kuning terpaksa dikeluarkan oleh wasit kepada Juan Carlos Zuniga dan Stephan Lichsteiner. Pada menit ke 86, Goran Pandev harus keluar lapangan setelah mendapatkan kartu merah dari wasit. Selain Goran Padev, Zuniga juga diusir keluar lapangan setelah mendapat kartu kuning kedua akibat melanggar Giovinco. Menit ke 15 diawal babak pertama, gol bunuh diri tercipta dari sundulan Christian Maggio seletah salah mengantisispasi tendangan bebas dari Andrea Pirlo skor berubah 3 - 2 untuk Juventus. Tidak hanya sampai disitu, Juventus terus memberikan perlawanan kepada Napoli yang hanya terdiri sebanyak 9 pemain saja dan akhirnya juventus berhasil menambah skor 4 - 2 lewat gol Mirko Vucinic. Hingga pertandingan usai skor tetap 4 - 2 yang dimenangkan oleh Juventus!